Macam Macam Warna Cat Rambut Garnier

Mengecat rambut tentu saja dapat menyulap penampilan menjadi lebih menarik. Terlebih bila tepat dalam memilih warna maka bisa dipastikan gaya keseharian akan stunning. Namun ada anggapan jika mengecat rambut akan mengakibatkannya rusak. Tak sepenuhnya benar sebab kondisi rambutlah yang berpengaruh pada ketahanannya.

Realitanya, masalah rambut efek pengecatan dapat dikurangi jika rambut berkondisi sehat saat akan disemir. Rambut dengan kondisi rapuh pastinya mempunyai kekuatan rendah yang mengakibatkan lebih gampang rusak ketika diwarnai. Untuk itu, penting pula menjalankan perawatan rambut saat akan diwarnai sehingga kondisinya sehat. Rusaknya rambut yang disemir pun dapat diakibatkan pemilihan merek cat rambut yang tak sesuai. Agar para wanita selalu bisa melindungi mahkotanya indah, maka pemakaian pewarna rambut yang mengandung aneka bahan alami contohnya almond oil, minyak zaitun dan coconut oil harus dipilih.

Minyak zaitun yang disebut juga olive oil sudah lama dipilih para wanita Mesir dan Romawi kuno sebagai bahan perawatan rambut mereka. Minyak alami tersebut bermanfaat dalam memelihara kesehatan rambut, memberikan kelembaban rambut kering, memulihkan kilau dan kelembutannya serta meningkatkan kekuatan rambut. Lalu minyak kelapa mempunyai khasiat utama memberikan kelembaban alami untuk rambut. Minyak kelapa pun mampu menjadikan rambut menjadi kuat dan elastis sebab memiliki bahan kondisioner alami. Untuk almond oil bisa mempertahankan kilau alami rambut sekaligus melembabkan kulit kepala serta melindungi kekuatan rambut.

Ketiga bahan tersebut diberikan oleh pewarna rambut Garnier Color Naturals yang bisa membantu merawat rambut dalam proses pengecatan sekaligus melapisi uban secara sempurna. Macam macam warna cat rambut Garnier pun cukup bervariasi sesuai dengan tren yang ada. Macam macam warna cat rambut Garnier itu meliputi : 1- Hitam Alami ; 3- Coklat Gelap ; 3.16- Merah Burgundy ; 4- Coklat ; 5- Coklat Terang.

Penanganan rambut setelah pengecatan pun mesti dilakukan agar kesehatannya tetap terjaga. Untuk itu pakai shampo dan kondisioner khusus yang akan menjaga dan merawat warna rambut supaya tak lekas luntur. Para wanita pun dapat membuat sendiri perawatan menggunakan beragam bahan alami, antara lain meramu hair mask atau deep conditioning menggunakan olive oil dengan tujuan mempertahankan kesehatan rambut secara optimal.

Inovasi cat rambut persembahan Garnier ini untuk memberikan warna rambut yang makin cantik alami serta tetap terawat dalam tahap penyemiran. Karena formula khusus yang dilengkapi 3 bahan utama : olive oil, coconut oil dan almond oil. Sebelum menggunakan produk cat rambut Garnier Color Natural Cream, rambut harus dicuci terlebih dahulu menggunakan shampo yang sering dipakai. Jangan menggunakan kondisioner ketika mencuci rambut, sebab kondisioner bisa melunturkan minyak alami rambut yang sejatinya dibutuhkan supaya senyawa cat bisa diserap lebih mudah.
LihatTutupKomentar